Mosintuwu Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 3, No 2 (2023): Mosintuwu : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Penerapan Model Pembelajaran Kreatif-Produktif Berbantuan Media Visual Pada Materi IPA

Doranggi, Selvina (Unknown)
Mite, Atika Anastasya (Unknown)
Niqma, Zulfa (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2024

Abstract

Pembelajaran IPA berorientasi pada kemampuan aplikatif, pengembangan kemampuan berpikir, kemampuan belajar, rasa ingin tahu, dan pengembangan sikap peduli dan bertanggung jawab terhadap lingkungan sosial dan alam, siswa dapat memperoleh pengalaman langsung, sehingga dapat menambah kekuatan untuk menerima, menyimpan, dan menerapkan konsep yang telah dipelajarinya. kerucut pengalaman belajar, berkeyakinan bahwa gagasan yang abstrak dapat lebih mudah dipahami dan diserap, jika diberikan dalam bentuk kongkrit. Salah satu caranya adalah menggunakan media pembelajaran yang tepat yaitu dengan penerapan model pembelajaran kreatif produktif berbantuan media visual. Sasaran pelaksanaan pengabdian ini adalah Siswa Kelas V SDN Tambaro berjumlah 15 orang. Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini menggunakan metode pelatihan (Pembinaan dan Pendampingan) yang dilakukan secara bertahap. Hasil penelitian menunjukan bahwa dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini yaitu Melalui Model Pembelajaran kreatif-produktif berbantuan media Visual menantang para siswa kelas V SD Negeri Tambaro dapat menghasilkan sesuatu / produk yang kreatif sebagai re-kreasi atau pencerminan pemahaman siswa terhadap materi yang dikaji serta membangkitkan motivasi siswa dalam mengikuti pelajaran di dalam kelas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mosintuwu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Mosintuwu Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat is published online, twice a year in April and October by the Institute for Research and Community Service, Sintuwu Maroso University, is a peer-reviewed journal containing scientific articles from various disciplines adopted in various community service ...