Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan konsep pendekatan dan strategi pendidikan nilai dalam perspektif pendidikan Islam di era society 5.0. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kepustakaan (library research). Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian deskriptif analitik. Belum usai dengan bergulirnya era industri 4.0, Pendidikan Islam saat ini menghadapi tantangan besar sebagaimana kita dikejutkan dengan munculnya Era Society 5.0 yang harus disikapi dan menjadi tantangan tersendiri dalam dunia pendidikan Islam. Adanya masyarakat era 5.0 yang merupakan penyempurnaan dari era 4.0 merupakan masalah besar dan peluang besar bagi dunia pendidikan. Guru yang menjadi penggerak pendidikan di era Society 5.0 harus memiliki kualifikasi yang memadai. Guru harus memiliki strategi dan tahu bagaimana menetapkan topik serta mendorong siswa untuk berpikir kritis dan kreatif. Hasil kajian menunjukkan bahwa peran teknologi dalam Revolusi Industri 4.0 harus ditingkatkan guna membangun kehidupan manusia yang lebih sejahtera dan beradab, yang dibuktikan dengan model masyarakat 5.0. Pendidikan perlu mengadaptasi model pembelajaran yang relevan agar siap memasuki era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0.
Copyrights © 2023