Pendidikan Islam merupakan salah satu komponen utama dalam membentuk karakter dan kepribadian bangsa. Di era digital 4.0 ini dimana komunikasi yang asalnya partikular menjadi universal, pendidikan agama Islam harus dapat menjadi ruh yang mengarahkan teknologi agar senantiasa bermanfaat dalam kehidupan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan konsep pendidikan Islam menurut Burhanuddin Al-Biqa’i dalam kitab tafsir Nazhmu ar-Durar. Riset ini menggunakan studi pustaka (Library Research) dengan cara membaca dan menelaah literatur yang menjadi objek penelitian. Data dikumpulkan melalui dokumen dan teks yang berkaitan dengan topik kajian, baik berupa buku, artikel jurnal dan lainnya. Hasil studi pustaka menunjukkan bahwa pendidikan Islam tidak boleh bersifat monolitik, namun harus integratif dengan mata pelajaran non agama serta sains dan teknologi agar generasi muda saat ini berkeinginan dan tertarik untuk mempelajari agama dengan baik dan juga pendidikan Islam bisa menjadi nilai yang mewarnai setiap keahlian dan profesi warga negara Indonesia. Dengan demikian, akhlak dan karakter bangsa akan terbangun dengan baik sesuai yang dicontohkan Nabi Muhammad Shalallahu ‘Alaihi Wasallam dan dicita-citakan oleh undang-undang.
Copyrights © 2024