Faktor-faktor yang mempengaruhi pola tidur mahasiswa dipengaruhi oleh kegiatan perkuliahan dan aktivitas organisasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini melibatkan pengumpulan data pola tidur mahasiswa menggunakan google form. Analisis ini dilakukan untuk mengidentifikasi pola tidur yang tidak konsisten. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa yang mengalami tingkat stres yang lebih tinggi cenderung memiliki pola tidur yang tidak teratur, dan penggunaan media sosial berlebihan sebelum tidur juga berdampak negatif pada durasi tidur mereka. Penelitian ini memberikan wawasan tentang pentingnya manajemen waktu dan pengelolaan stres bagi kualitas tidur mahasiswa.
Copyrights © 2024