IHSAN : Jurnal Pendidikan Islam
Vol. 2 No. 4 (2024): 2024

Harmoni antara Pemikiran Pendidikan KH. Dewantara dan Kewajiban Belajar dalam Perspektif Hadits: Fondasi Pendidikan Islam di Indonesia

Freddy Hermansyah lbs (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2024

Abstract

Pendidikan Islam di Indonesia telah menjadi fokus utama dalam pengembangan sistem pendidikan, dipengaruhi oleh tokoh-tokoh berpengaruh seperti KH. Dewantara, yang diakui sebagai bapak pendidikan Indonesia. Pendidikan Islam, sebagaimana ditekankan oleh ajaran agama, menggaris bawahi pentingnya menuntut ilmu tanpa batasan waktu dan tempat, sebagaimana disampaikan dalam beberapa hadits Nabi Muhammad SAW. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui relevansi pemikiran Pendidikan KH. Dewantara dengan Kewajiban belajar dalam perspektif Hadits. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kepustakaan dengan analisis data kualitatif deskriptif, mengumpulkan data dari literatur-literatur relevan. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami konsep pemikiran KH. Dewantara, kewajiban menuntut ilmu dalam Islam, dan relevansi pemikiran Dewantara dengan hadits tentang kewajiban menuntut ilmu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa relevansi pemikiran Dewantara dengan hadits kewajiban belajar erat kaitannya, menggarisbawahi pentingnya ilmu dalam mempermudah urusan dunia dan mencapai tujuan manusia di dunia ini, sejalan dengan tujuan pendidikan menurut Dewantara dan ajaran Islam yang disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ihsan

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Fokus dan Ruang Lingkup Ihsan: Jurnal Pendidikan Islam menerima naskah asli yang tidak diterbitkan dalam bahasa Indonesia atau Inggris, berdasarkan penelitian dari metodologi penelitian kuantitatif, kualitatif, campuran, atau metodologi apa pun yang terkait dengan ...