Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran
Vol. 5 No. 3 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)

Aplikasi Tes Akupintar.id Sebagai Perencanaan Karir Siswa Kelas XI MIPA 2 di SMA Negeri 7 Pinrang

Nur Indrayani SK (Pendidikan Profesi Guru Prajabatan Bimbingan dan Konseling Universitas Negeri Makassar)
Sahril Buchori (Jurusan Bimbingan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar)
Kartini Tajuddin (SMA Negeri 7 Pinrang)



Article Info

Publish Date
18 Dec 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui bagaimana proses dan hasil implementasi penggunaan aplikasi tes akupintar.id sebagai sarana dalam merencanakan karir di kelas XI MIPA 2 SMA Negeri 7 Pinrang. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan observasi dan wawancara. Subjek penelitian ini siswa kelas XI MIPA 2 SMA Negeri 7 Pinrang. Hasil penelitian yang diperoleh adalah adanya kemudahan bagi siswa dalam merencanakan karir terutama dalam menentukan jenis studi lanjut setelah menggunakan aplikasi tes akupintar.id. Aplikasi tes akupintar.id ini dapat menjadi solusi bagi siswa yang mengalami kebingungan dalam merencanakan karir sehingga dapat digunakan sebagai media pendukung dalam layanan bimbingan konseling perencanaan individual.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Pendidikan

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran (JP-3) merupakan media publikasi karya ilmiah yang diterbitkan oleh Rayhan Intermedia. Jurnal ini diterbitkan dalam rangka untuk mempromosikan dan menyebarluaskan pengetahuan serta teknologi yang berhubungan dengan pembelajaran dan dunia pendidikan ...