Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol. 7 No. 5 (2024): Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)

PENGARUH BRAND IMAPENGARUH BRAND IMAGE DAN PERCEIVED VALUE TERHADAP CUSTOMER LOYALTY PRODUK LIPSTIK WARDAH DI KOTA SURABAYAGE DAN PERCEIVED VALUE TERHADAP CUSTOMER LOYALTY PRODUK LIPSTIK WARDAH DI KOTA SURABAYA

Nadhiya Hana Aushafina (Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)
Sugeng Purwanto (Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana customer loyalty produk lipstik Wardah di Kota Surabaya dipengaruhi oleh brand image dan perceived value. Skala Likert yang berkisar dari 1 hingga 5 digunakan dalam penelitian ini untuk mengukur variabel. Pelanggan produk lipstik di Kota Surabaya digunakan sebagai populasi dalam penelitian ini. Sampel penelitian terdiri dari 100 responden yang memenuhi kriteria berikut: seorang perempuan, tinggal di Kota Surabaya, telah membeli lipstik Wardah sekurang-kurangnya dua kali, dan berusia paling rendah 17 tahun. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling dan kuesioner disebarkan melalui Google Form. Data primer digunakan dalam penelitian ini dan SmartPLS digunakan untuk uji data. Temuan penelitian menunjukkan bahwa: 1) Brand image berpengaruh signifikan terhadap customer loyalty produk lipstik Wardah di Kota Surabaya, dan 2) Perceived value berpengaruh signifikan terhadap customer loyalty produk lipstik Wardah di Kota Surabaya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

COSTING

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting reviewed covers theoretical and applied research in the field of Economics, Business and Accounting. Priority is given to those articles which satisfy the main scope of the journal, and have an impact in the research areas of interest. ...