Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol 7 No 6 (2024): COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting

PENGARUH BEBAN KERJA DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA PERAWAT PADA RUMAH SAKIT ISLAM SITI KHADIJAH PALEMBANG

Rizkiyah Hidayati (Universitas Telkom)
Ratna Komala Putri (Universitas Telkom)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2024

Abstract

Kinerja karyawan memiliki peran yang penting dalam pencapaian tujuan dari organisasi. Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang harus memperhatikan faktor-faktor yang bisa yang bisa berdampak pada kinerja perawat, seperti beban kerja dan stres kerja. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari beban kerja dan stres kerja terhadap kinerja perawat pada Rumah Sakit Islam Siti Khadijah. Populasi studi ini yaitu seluruh perawat yang berkerja di Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang dengan total 196 perawat dan sebanyak 131 responden digunakan sebagai sampel. Pengolahan data memanfaatkan software SPSS 26. Analisis dekriptif, uji asumsi klasik dan analisis regresi liniear berganda digunakan untuk teknik analisis data. Temuan penelitian ini memperlihatkan beban kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja perawat, stres kerja tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja perawat, serta beban kerja dan stres kerja secara bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja perawat. Temuan ini diharapkan bisa digunakan Rumah Sakit Islam Siti Khadijah Palembang untuk menjaga dan mengoptimalkan kinerja perawat dengan memperhatikan beban kerja dan stres kerja yang dirasakan perawat sehingga perawat bisa memberikan pelayanan kepada pasien dengan baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

COSTING

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting reviewed covers theoretical and applied research in the field of Economics, Business and Accounting. Priority is given to those articles which satisfy the main scope of the journal, and have an impact in the research areas of interest. ...