Rancang bangun jaring insang untuk penangkapan ikan memerlukan kombinasi keterampilan teknis dan pengalaman praktis yang memadai. Secara umum, untuk mendapatkan hasil tangkapan yang optimal, perlu memperhatikan beberapa hal terkait perhitungan konstruksi jaring insang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan rancang bangun jaring insang nelayan di Teluk Ambon Dalam. Penelitian ini berlangsung dari bulan Februari - Maret 2020, di Selatan Pulau Ambon. Metode yang digunakan untuk pengumpulan data adalah metode observasi, Teknik pengambilan data terhadap desain dan konstruksi jaring insang hanyut dilakukan secara acak, sebelum penentuan berapa jumlah sampel yang diambil maka dilakukan survei pendahuluan untuk memperoleh informasi terkait dengan jaring insang hanyut dan jaring insang dasar. Daya apung jaring insang dasar maupun jaring insang hanyut di desain agar dapat mengangkat tubuh jaring maupun dapat menahan beban ikan yang telah terjerat ataupun terpuntal sekalipun memiliki bahan jaring berbeda yaitu monofilament dan multifilament. Kata Kunci: jaring insang, rancang bangun, teluk ambon
Copyrights © 2024