Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh supervisi manajerial pengawas sekolah terhadap gaya kepemimpinan dan kinerja kepala sekolah dasar di Sekolah Binaan Rayon 2 Kecamatan Pangkalan Lesung. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini melibatkan 7 kepala sekolah dari sekolah binaan di Rayon 2 Kecamatan Pangkalan Lesung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan supervisi manajerial terhadap gaya kepemimpinan kepala sekolah. Supervisi manajerial yang efektif berkontribusi positif terhadap peningkatan gaya kepemimpinan demokratis dan transformasional. Selain itu, supervisi manajerial juga berdampak positif terhadap kinerja kepala sekolah, dengan peningkatan signifikan dalam aspek manajerial dan instruksional. Penelitian ini menyarankan bahwa peningkatan kualitas supervisi manajerial oleh pengawas sekolah dapat memperbaiki gaya kepemimpinan dan kinerja kepala sekolah, yang pada gilirannya dapat meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah dasar.
Copyrights © 2024