JABE (Journal of Accounting and Business Education)
2014: Jurnal Pendidikan Akuntansi (JPA): Vol. 2, No. 2, September 2014

PENGARUH PERSEPSI MAHASISWA TENTANG UNDANG-UNDANG GURU DAN DOSEN TERHADAP MINAT MAHASISWA MENJADI GURU (STUDY PADA MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI AKUNTANSI) (FKIP UNIVERSITAS ISLAM RIAU

Suyono, Akhmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2016

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Persepsi Mahasiswa Tentang Undang-Undang Guru dan Dosen Terhadap Minat Mahasiswa Menjadi Guru ( Study Pada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi Akuntnasi FKIP Universitas Islam Riau). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April 2013. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa semester akhir 131 orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, angket dan dokumentasi. Angket ini terdiri dari : 1)Profesionalitas, 2)Pengertian persepsi tentang undang-undang guru dan dosen, 3)Kedudukan guru dan dosen, 4)Kewajiban guru dan dosen, 5)Hak guru dan dosen, 6)Pengertian minat belajar, 7),Indikator minat menjadi guru. Dari indikator ini dibuat 25 pertanyaan dan setelah dilakukan uji validitas maka hanya 13 pertanyaan yang valid. Untuk minat menjadi guru dilihat dari nilai angket mahasiswa pendidikan ekonomi akuntansi semester akhir FKIP Universitas Islam Riau.Berdasarkan uji hipotesis maka disimpulkan adanya pengaruh antara motivasi belajar terhadap hasil belajar, dimana thitung  6,783 > t tabel  1,98 sehingga  Ha diterima. Adapun persamaan  pengaruh persepsi mahasiswa tentang undang-undang guru dan dosen (X) terhadap minat mahasiswa menjadi guru (Y) tersebut adalah : Y= 5.289+ 0,618 X. Maka dari persamaan tersebut menunjukkan bahwa setiap satu kenaikan persepsi mahasiswa tentang undang-undang guru dan dosen (X) maka akan menyebabkan kenaikan minat mahasiswa menjadi guru (Y) sebesar 0,618 

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jabe

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

JABE (JOURNAL OF ACCOUNTING AND BUSINESS EDUCATION), p-ISSN 2528-7281 and e-ISSN 2528-729X is a blind peer-reviewed and open access journal published twice a year (March and September). JABE aims to help researchers publish their work for wider audience and discover new connections. We Consider ...