Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana personal branding Ustadzah Hj. Nurbaiti berkontribusi dalam mencetak Hafidz dan Hafidzah di Pondok Pesantren Bani Jinan Buni Bakti. Menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini menganalisis data yang diperoleh melalui wawancara mendalam dengan Ustadzah Hj. Nurbaiti, santri, dan tokoh masyarakat sekitar. Teori personal branding yang dikemukakan oleh Peter Montoya digunakan sebagai kerangka analisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa personal branding Ustadzah Hj. Nurbaiti berperan signifikan dalam menarik minat santri, membangun kepercayaan, dan memotivasi santri untuk mencapai prestasi menghafal Al-Qur'an. Elemen-elemen personal branding yang tampak menonjol antara lain adalah keahlian dalam bidang tahfidz, kepribadian yang inspiratif, serta kemampuan dalam membangun relasi yang kuat dengan santri dan masyarakat. Penelitian ini menyimpulkan bahwa personal branding merupakan salah satu faktor penting dalam keberhasilan mencetak Hafidz dan Hafidzah di lingkungan pondok pesantren.
Copyrights © 2024