The Indonesian Journal of Computer Science
Vol. 13 No. 5 (2024): The Indonesian Journal of Computer Science (IJCS)

Analisis Sentimen Ulasan Penumpang Maskapai Penerbangan Indonesia Menggunakan Support Vector Machine , Naive Bayes, dan Random Forest

Daryanti (Unknown)
Tri Widodo (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2024

Abstract

Maskapai penerbangan merupakan perusahaan yang menyediakan layanan penerbangan untuk penumpang dan barang. Di Indonesia, terdapat dua jenis penerbangan, yaitu Low-Cost Carrier (LCC) dan full service. Penelitian ini menganalisis sentimen terhadap maskapai penerbangan Indonesia dengan menggunakan data ulasan dari X (Twitter) dan TripAdvisor, yang terdiri dari 6.469 ulasan. Tujuan utama penelitian adalah membandingkan kinerja tiga algoritma machine learning: Support Vector Machine (SVM) dengan kernel RBF, Naive Bayes, dan Random Forest. Model dievaluasi berdasarkan metrik akurasi, presisi, recall, dan F1-Score. Hasil menunjukkan bahwa Random Forest memberikan kinerja terbaik dengan akurasi 91%, presisi 91%, recall 91%, dan F1-Score 90%. Sementara itu, SVM dengan kernel RBF mencapai akurasi 89%, dan Naive Bayes memperoleh akurasi 79%. Dengan demikian, Random Forest terbukti lebih efektif dalam analisis sentimen pengguna maskapai penerbangan di Indonesia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ijcs

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

The Indonesian Journal of Computer Science (IJCS) is a bimonthly peer-reviewed journal published by AI Society and STMIK Indonesia. IJCS editions will be published at the end of February, April, June, August, October and December. The scope of IJCS includes general computer science, information ...