Mu'amalatuna: Jurnal Ekonomi Syariah
Vol 6, No 1 (2023): Mu'amalatuna: Jurnal Ekonomi Syariah

ANALISIS PERILAKU KONSUMTIF MELALUI ONLINE SHOPPING PADA REMAJA DESA TANJUNG AGUNG LAMPUNG SELATAN PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH

Wahyu, Mega Putri (Unknown)
Mawardi, Mawardi (Unknown)
Ramadhani, Nina (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Aug 2023

Abstract

Perkembangan era digital memicu perubahan perilaku konsumen dalam menggunakan media dalam berkomunikasi dan bertransaksi. Hadirnya online shop menjadi primadona bagi masyarakat sebagai sarana untuk mempermudah mencari membeli berbagai kebutuhan. Dikalangan para remaja di jaman sekarang online shop sudah hal yang biasa dilakukan dan bisa dikatakan menjadi suatu kebutuhan dalam setiap hari. Permasalahan yang di ambil dalam penelitian disini bagaimana perilaku konsumtif remaja Desa Tanjung Agung dalam belanja online shop dalam perspektif Ekonomi Syariah. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun metode analisis data dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif yaitu metode yang digunakan untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa perilaku konsumtif pada remaja Desa Tanjung Agung Kecamatan Katibung Kabupaten Lampung Selatan menyimpulkan bahwa penggunaan media online shop dianggap informatif, harga yang stabil, dan fleksibel. Sedangkan menurut teori konsumsi Islam perilaku konsumtif remaja Desa Tanjung Agung melakukan atau berbelanja secara tidak wajar karena mereka lebih mengedepankan keinginan dari pada kebutuhan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

MT

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance

Description

The purpose of this journal is for the publication of scientific articles covering studies within the scope of Islamic Economics, such as: 1. Philoshopy of Islamics Economics 2. Islami Economics Thought 3. Islamic Economics and Contemporary Issues 4. Contemporary issues in Islamic Financial ...