Jurnal Intelek Insan Cendikia
Vol. 1 No. 10 (2024): Desember 2024

Profil Mindset Guru Bimbingan Dan Konseling (Bk): Analisis Berdasarkan Mindset Assessment Profil

Shoofii Syammari (Unknown)
Ali Rachman (Unknown)
Maulidah Maulidah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahu profil mindset guru Bimbingan dan Konseling (BK) SMP se-Kabupaten Tanah Laut dengan menggunakan instrumen Mindset Assessment Profil. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan subjek penelitian berjumlah 42 orang guru BK. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas guru BK (76%) memiliki pola pikir fixed mindset with some growth mindset, yang mengindikasikan bahwa mereka percaya kemampuan mereka terbatas, tetapi terbuka terhadap kemungkinan perkembangan. Sebanyak 14% guru berada dalam kategori moderate fixed mindset, sementara 10% memiliki moderate growth mindset. Tidak ada guru yang termasuk dalam kategori strong fixed mindset atau strong growth mindset. Temuan ini mengindikasikan bahwa meskipun sebagian besar guru sudah memiliki keterbukaan terhadap perkembangan, mereka masih cenderung terhambat oleh pola pikir tetap terkait kemampuan. Oleh karena itu, penting untuk mengembangkan growth mindset pada guru BK agar dapat memberikan bimbingan yang lebih efektif dan menginspirasi siswa untuk terus berkembang. Penelitian ini memberikan wawasan tentang pentingnya pola pikir dalam meningkatkan kualitas layanan bimbingan dan konseling.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jiic

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Intelek Insan Cendikia (JIIC) adalah jurnal MULTI DISIPLIN ILMU. Jurnal ini menerima artikel ilmiah dari seluruh bidang ilmu, seperti : keagamaan, pendidikan, ekonomi, sosial, kesehatan, hukum, manajemen, dan seluruh bidang keilmuan ...