Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar melalui penerapan model Problem Based Learning pada siswa kelas IV SDN Bambamone Kecamatan Pasangkayu. Rendahnya hasil belajar peserta didik disebabkan oleh penerapan metode pembelajaran yang konvensional dan sifat individual siswa yang mengakibatkan pembelajaran hanya berjalan satu arah.Oleh karena itu, diperlukan suatu metode pembelajaran yang dapat mengatasi masalah tersebut.Penelitian ini diadakan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning untuk meningkatkan hasil belajar siswa.Metode penelitan yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK).Penelitian ini dilaksanakan dalam tiga siklus dengan subjek penelitian adalah siswa kelas IV di SDN Bambamone Kecamatan Pasangkayu.Hasil dari penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa siswa kelas IV SDN Bambamone Kecamatan Pasangkayu meningkat hasil belajarnya.Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar pada siswa kelas IV SDN Bambamone Kecamatan Pasangkayu. Kata kunci: Problem Based Learning; Hasil Belajar Siswa
Copyrights © 2022