Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK)
Vol 1, No 01 (2024): Seminar Nasional Pendidikan (SNP) Tahun 2024

Pengembangan Model Pembelajaran Personalized, Project-Based, And Inclusive Learning (PePBIL): Pemanfaatan Tiktok Pada Pelajaran Bahasa Indonesia Materi Puisi Kelas VIII SMPN 1 Sampang

Badriya, Noer Lailatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya keberagaman anak didik yang menuntut guru untuk dapat menciptakan pembelajaran yang sesuai dan inklusif dengan berintegrasi pada perkembangan teknologi. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pengembangan model pembelajaran Personalized, Project-Based, and Inclusive Learning dengan memanfaatkan aplikasi tiktok pada pelajaran Bahasa Indonesia materi puisi, meliputi: proses pembelajaran, hasil pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran dalam menciptakan pembelajaran yang inklusif dan kepercayan diri siswa. Metode penelitian menggunakan kualitatif deskriptif developmental research pengembangan model pembelajaran dengan menggunakan model ADDIE. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi,wawancara,dan dokumentasi. Hasil penelitian meliputi proses pembelajaran dengan pengembangan model pembelajaran Personalized, Project Based, and Inclusive Learning, dan hasil keefektifan 55,6% memahami materi dengan baik, 25% tidak setuju bahwa model pembelajaran Personalized, Project-Based, Inclusive Learning membantu siswa memahami materi dengan baik, 19,4% ragu-ragu dalam memahami materi dan 75% siswa merasa percaya diri dengan menggunakan model pembelajaran tersebut dan 25% siswa masih tidak percaya diri. Dengan demikian dapat disimpulkan pengembangan model pembelajaran personalized,project-based, and inclusive learning (pepbil) dapat membantu tercapainya tujuan pembelajaran dan menciptakan pembelajaran yang inklusif di kelas sehingga model pembelajaran ini cocok untuk digunakan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpdpb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Journal of Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK) is a peer-reviewed journal which focuses on topics related to education and science in various teaching and learning fields. JPPK invites researchers, lecturers, teachers from various levels such as elementary and secondary levels of ...