Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi
Vol. 9 No. 12 (2024): Musytari : Neraca Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi

TEORI PENGAMBILAN KEPUTUSAN UNTUK MENGINTEGRASIKAN WAWASAN DARI SISI PSIKOLOGI DAN EKONOMI

Rusdi Hidayat N (Unknown)
Indah Respati K (Unknown)
Erika Fatrecia Silaban (Unknown)
Rachmadani Masyithah Nurjannah (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Nov 2024

Abstract

Artikel ini mengkaji integrasi wawasan dari teori pengambilan keputusan dalam bidang ekonomi dan psikologi untuk menciptakan model pengambilan keputusan yang lebih komprehensif dan realistis. Penelitian ini mengidentifikasi bagaimana teori ekonomi menjelaskan pengambilan keputusan rasional, sekaligus membahas keterbatasannya dalam konteks dunia nyata, terutama dalam menghadapi ketidakpastian dan kompleksitas. Selain itu, artikel ini mengeksplorasi peran psikologi dalam mempengaruhi keputusan melalui bias kognitif, emosi, dan faktor non-rasional lainnya yang sering kali mengubah hasil keputusan yang diambil. Dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif untuk mengukur pola pengambilan keputusan serta metode kualitatif untuk memahami faktor psikologis secara mendalam, penelitian ini menyimpulkan bahwa integrasi wawasan dari kedua disiplin ilmu tersebut menghasilkan model pengambilan keputusan yang lebih realistis dan aplikatif. Temuan ini memiliki implikasi penting bagi praktik manajerial, kebijakan publik, serta perilaku konsumen, dengan memberikan panduan untuk pengambilan keputusan yang lebih efektif dan efisien dalam konteks bisnis dan organisasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

musytarineraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Musytari: Neraca Manajemen, Akuntasi, Ekonomi, adalah jurnal nasional peer-review yang diterbitkan oleh CV Anugrah Anggota IKAPI. Musytari: Neraca Manajemen, Akuntasi, Ekonomi membahas ekonomi dan bisnis dalam ruang lingkup berbagai disiplin ilmu ekonomi, manajemen, dan akuntansi. Tim editorial ...