Jurnal MEKOM: Media Komunikasi Pendidikan Kejuruan
Volume 2, Issue 1, Februari 2015

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MULTIMEDIA SISTEM PENGISIAN ELEKTRONIK DALAM PEMBELAJARAN KELISTRIKAN OTOMOTIF BAGI CALON GURU SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN : EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MULTIMEDIA SISTEM PENGISIAN ELEKTRONIK DALAM PEMBELAJARAN KELISTRIKAN OTOMOTIF BAGI CALON GURU SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

Dwi Widjanarko (Universitas Negeri Semarang)
Abdurrahman (Universitas Negeri Semarang)
Supraptono (Universitas Negeri Semarang)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti keefektifan penggunaan multimedia sistem pengisian elektronik dalam pembelajaran bagi calon guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen dengan model single group pretest-posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif, dan sebagai sampel adalah mahasiswa yang mengambil mata kuliah Teori Kelistrikan Otomotif pada semester ganjil 2014-2015sebanyak 40 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar setelah menggunakan multimedia sistem pengisian elektronik lebih baik dan berbeda signifikan dibandingkan sebelum menggunakan multimedia sistem pengisian elektronik. Kenaikan mencapai 29,35 poin atau mencapai 70%, sehingga penggunaan multimedia sistem pengisian elektronik adalah efektif.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

MKPK

Publisher

Subject

Engineering

Description

1. Teaching and Learning in TVET 2. Evaluation, Assessment, and Certification in TVET 3. Human Resources Management in TVET 4. Vocational Resources in TVET 5. Policy and Contemporary Issues in ...