Satu diantara beberapa tujuan penelitian pengembangan model pembelajaran Competensi Based Training (CBT) pada bidang teknik komputer jaringan (TKJ), adalah pengembangan perangkat pembelajaran.Sehingga tulisan ini bertujuan untuk menemukan cara mengembangkan perangkat pembelajaran sebagai bahan ajar CBT dalam bidang TKJ di SMK. Penelitian ini merupakan Research & Development. Menurut Gall,M.D.,Gall,J.P&Borg,W.R, melalui tahapan penelitian dan pengembangan yang dimodifikasi menjadi lima tahapan yaitu: (1) tahap analisis kebutuhan; (2) perancangan dan pengembangan; (3) validasi; (4) ujicoba dan (5) evaluasi. Pada tahap pengembangan, model dikembangkan mengacu pada model Systematic Curriculum & Instructional Development (SCID). Hasil penelitian pada tahap perancangan dan pengembangan adalah, ditemukan prototipe perangkat pembelajaran CBT.
Copyrights © 2016