Jurnal Greenation Ilmu Akuntansi
Vol. 1 No. 4 (2023): (JGIA) Jurnal Greenation Ilmu Akuntansi (November 2023 - Januari 2024)

Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Supervisi terhadap Kinerja Guru (Studi Kasus Guru SMPN 18 Kota Bandung)

Widya Kusumah, Wida (Unknown)
Limakrisna, Nandan (Unknown)
Fitri Angraeni, Annisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan gaya kepemimpinan, supervisi dan kinerja guru serta menguji besarnya pengaruh gaya kepemimpinan dan supervisi terhadap kinerja guru, baik secara simultan maupun terpisah. Metode yang digunakan adalah metode survei deskriptif dan survei eksplanatif. Jenis investigasi dalam penelitian ini adalah kausalitas. Unit analisis adalah guru di SMPN 18 Kota Bandung dengan sampel sebanyak 44 orang. Horizon waktu dalam penelitian ini adalah cross sectional dan metode analisis yang digunakan adalah distribusi frekuensi dan analisis jalur. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, dapat diketahui bahwa Gaya Kepemimpinan di lingkungan SMPN 18 Kota Bandung baik, supervisi guru di lingkungan SMPN 18 Kota Bandung baik, guru di SMPN 18 Kota Bandung memiliki kinerja tinggi. Gaya kepemimpinan dan supervisi secara simultan memengaruhi kinerja guru di lingkungan SMPN 18 Kota Bandung. Namun, secara parsial, Gaya Kepemimpinan lebih dominan memengaruhi kinerja guru daripada supervisi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JGIA

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Greenation Ilmu Akuntansi (JGIA) merupakan peer-reviewed jurnal yang mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dalam bidang Akuntansi. Artikel-artikel yang dipublikasikan di Jurnal Akuntansi meliputi hasil penelitian ilmiah asli (prioritas utama), artikel ulasan ilmiah yang bersifat baru (tidak ...