Kurikulum Merdeka sudah diuji coba di 2.500 sekolah penggerak. Tidak hanya di sekolah penggerak, kurikulum ini juga diluncurkan di sekolah lainnya. Menurut data Kemdikbud Ristek, sampai saat ini, telah ada sebanyak 143.265 sekolah yang sudah menggunakan Kurikulum Merdeka. Jumlah ini akan terus meningkat seiring mulai diberlakukannya Kurikulum Merdeka pada tahun ajaran 2022/2023 di jenjang TK, SD, SMP, hingga SMA. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah metode kualitatif melalui pendekatan deskriptif. Penelitian ini adalah jenis penelitian yang bertujuan untuk mendekripsikan dan menganalisis secara sistematis, faktual, dan tepat atau menggambarkan fenomena, peristiwa, aktivitas sosial, sikap, kepercayaan, persepsi, pemikiran orang secara indivisual maupun kelompok. Implmentasi sebagai proses aktivitas yang dilakukan secara terencana berdasarkan suatu pedoman dan dilakukan atas dasar untuk mencapai tujuan dalam suatu kegiatan. Implementasi tidak dapat berjalan dengan baik tanpa adanya keterkaitan dengan objek lain. Motivasi belajar adalah suatu keadaan dalam diri individu yang menyebabkan seseorang mau melakukan kegiatan belajar untuk mencapai tujuan belajar..
Copyrights © 2024