Cendikia Pendidikan
Vol. 8 No. 2 (2024): Sindoro Cendikia Pendidikan

PENGGUNAAN CAMPUR KODE PADA INTERAKSI PEMBELAJARAN DI MI MAMBA’UL ULUM DESA GEJUGJATI

Ninuk Arfalah (Unknown)
Sugianti, Sugianti (Unknown)
Ilmiyatur Rosida (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Nov 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis fenomena campur kode dalam interaksi pembelajaran antara guru dan siswa di MI Mamba’ul Ulum, Desa Gejugjati, Pasuruan. Campur kode terjadi ketika penutur menyisipkan elemen bahasa lain dalam percakapan tanpa mengubah struktur gramatikal. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui observasi, perekaman, dan dokumentasi interaksi pembelajaran di kelas IV dan V. Penelitian ini menggunakan teori sosiolinguistik Suwito, yang membedakan campur kode menjadi internal dan eksternal. Data menunjukkan bahwa dalam interaksi pembelajaran, bentuk campur kode yang paling sering digunakan adalah campur kode internal, termasuk penyisipan kata, frasa, idiom, dan pengulangan kata. Campur kode eksternal lebih jarang ditemukan dan terbatas pada ungkapan idiom asing. Campur kode ini digunakan oleh guru sebagai strategi untuk mempermudah pemahaman materi dan menciptakan suasana komunikasi yang lebih dekat dengan siswa, yang memiliki latar belakang bahasa ibu berbeda. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memperkaya studi sosiolinguistik dalam konteks pendidikan bilingual serta memberikan wawasan kepada para pendidik mengenai pentingnya memahami penggunaan campur kode dalam pembelajaran di lingkungan multilingual.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

sindorocendikiapendidikan

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics

Description

Sindoro: Cendikia Pendidikan. Jurnal ini terbit tiap bulan dalam setahun. Jurnal ini termasuk jurnal open acces yang memungkinkan penulis dari berbagai lintas dapat elaborasi untuk menulis di jurnal ini. Jurnal ini merupakan buah pemikiran dari terhadap bidang Ilmu khususnya Pendidikan. Jurnal ini ...