Kegiatan pendampingan orang tua anak dengan down syndrome melalui terapi bermain yang dilaksanakan di Kantor POTADS Indonesia bertujuan untuk meningkatkan pemahaman orang tua mengenai manfaat terapi bermain dalam optimalisasi tumbuh kembang anak. Down syndrome, yang disebabkan oleh salinan ekstra kromosom 21, memengaruhi perkembangan fisik dan kognitif anak, sehingga memerlukan pendekatan yang efektif dalam terapi. Kegiatan ini terdiri dari sesi sosialisasi, demonstrasi, dan evaluasi, dengan tujuan memberikan edukasi serta praktik langsung mengenai terapi bermain. Hasil pre-test dan post-test menunjukkan peningkatan pemahaman orang tua sebesar 2,1%, mencerminkan efektivitas metode pendampingan. Para orang tua terlibat aktif dalam semua sesi, termasuk aktivitas bermain seperti bernyanyi, bermain parasut, dan membuat manusia salju, yang tidak hanya menstimulasi berbagai aspek perkembangan anak, tetapi juga mempererat hubungan orang tua dan anak. Kesimpulannya, program ini berhasil dalam meningkatkan pengetahuan orang tua dan mendukung tumbuh kembang anak dengan down syndrome secara holistik, dengan rencana evaluasi dan penyesuaian berkelanjutan untuk hasil yang lebih optimal.
Copyrights © 2024