Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1. Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT Kikijaya Airconindo Jakarta Utara. 2. Pengaruh Harga terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT Kikijya Airconindo Jakarta Utara. 3. Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Harga terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT Kikijaya Airconindo Jakarta Utara. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi yang di ambil dari konsumen dari PT Kikijaya Airconindo Jakarta Utara. Sampel pada penelitian ini adalah Sebagian konsumen PT Kikijaya Airconindo Jakarta Utara yang berjumlah 62 orang responden. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan Regresi Linier Sederhana dan Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan diketahui tidak mempunyai pengaruh sebesar 19,1% sedangkan untuk hasil penelitian Harga terhadap Kepuasan Pelanggan diketahui mempunyai pengaruh sebesar 67,8% dan untuk hasil penelitian Kualitas Pelayanan dan Harga terhadap Kepuasan Pelanggan diketaui mempunyai pengaruh sebesar 68,1%. Dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh Kualitas Pelayanan dan Harga terhadapa Kepuasan Pelanggan pada PT Kikijaya Airconindo Jakarta Utara.
Copyrights © 2024