Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh crowding dengan tingkat stres masyarakat kota yang tinggal di daerah padat penduduk di Kelurahan Suangga Kota Makassar. Adapun sampel pada penelitian ini adalah masyarakat Kelurahan Suangga Kota Makassar, berusia 18-40 tahun sebanyak 418 responden, menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan menggunakan teknik analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kontribusi crowding terhadap tingkat stres sebesar 85.9% dengan arah pengaruh positif, jadi semakin tinggi crowding maka semakin tinggi tingkat stres.
Copyrights © 2024