Pembelajaran matematika yang masih rendah disebabkan karena berbagai permasalahan. Salah satu permasalahan dalam pembelajaran dalam pembelajaran matematika yaitu anggapan dari sebagian besar siswa bahwa matematika adalah pelajaran yang sulit dan membosankan, sehingga banyak siswa yang kurang menyukai pelajaran matematika bahkan menjadikan matematika sebagai salah satu pelajaran yang harus harus dihindari. Penelitian ini mengeksplorasi penggunaan media berhitung dalam pembelajaran matematika di sekolah dasar. Metode pengajaran yang melibatkan media berhitung diimplementasikan untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep matematika. Penelitian in menyoroti efektivitas penggunaan media berhitung dalam meningkatkan keterampilan berhitung siswa serta memperdalam pemahaman mereka terhadap konsep-konsep matematika yang diajarkan. Temuan menunjukkan bahwa penggunaan media berhitung secara siginifikan meningkatkan pemahaman siswa dalam pembelajaran matematika di sekolah dasar, menghasilkan dampak positif dalam pencapaian akademis mereka.
Copyrights © 2024