Kurikulum Merdeka merupakan inovasi pendidikan yang menawarkan fleksibilitas pembelajaran namun menghadapi tantangan dalam implementasi untuk pelajaran Kimia di SMA. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peluang dan tantangan pembelajaran Kimia dalam Kurikulum Merdeka di SMA. Metode yang digunakan adalah analisis kebijakan kualitatif, mengkaji data dari berbagai sumber terkait implementasi Kurikulum Merdeka pada pembelajaran Kimia. Penelitian ini menemukan peluang pembelajaran Kimia dalam Kurikulum Merdeka, termasuk penerapan pembelajaran berbasis proyek, penggunaan teknologi, fleksibilitas materi, dan pendekatan pembelajaran yang lebih holistik. Namun, terdapat tantangan berupa kompetensi guru, keterbatasan infrastruktur sekolah, dan dukungan pihak terkait, yang membutuhkan pendekatan lebih terstruktur. Untuk keberhasilan implementasi Kurikulum Merdeka dalam pembelajaran Kimia di SMA, diperlukan strategi peningkatan kesiapan guru, perbaikan fasilitas, dan dukungan komprehensif dari berbagai pihak.
Copyrights © 2024