PENSA E-JURNAL: PENDIDIKAN SAINS
Vol. 12 No. 2 (2024)

ANALISIS PENERAPAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP PENINGKATAN KETERAMPILAN PROSES SAINS PESERTA DIDIK

Laily, Shofia Zulfa (Unknown)
Setiawan, Beni (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Penelitian iniĀ  bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan keterampilan proses sains peserta didik, keterlaksanaan penerapan model pembelajaran PBL berbasis kearifan lokal, dan respon peserta didik setelah menerapkan model pembelajaran PBL berbasis kearifan lokal. Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Experiment dengan menggunakan rancangan percobaan The Only Pretest-Posttest Control Group Design. Sasaran penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII A dan VIII B di SMP Negeri 1 Maduran Lamongan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil analisis nilai pretest dan posttest kelas VIII B mengalami peningkatan keterampilan proses sains dengan N-gain sebesar 62,1% dengan kriteria cukup efektif dan pada kelas VIII A sebesar 19,7% dengan kriteria tidak efektif. Peserta didik memberikan respon dengan kategori baik terhadap penerapan model pembealajaran PBL berbasis kearifan lokal dengan persentase pada masing-masing aspek yaitu minat peserta didik 79%, KPS peserta didik sebesar 78%, dan kepuasan peserta didik sebesar 77%. Disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran PBL berbasis kearifan lokal dapat meningkatkan keterampilan proses sains peserta didik pada materi zat aditif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pensa

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Earth & Planetary Sciences Education Physics

Description

Pensa E-Jurnal : Pendidikan Sains is an open access scientific journal to promoting scholarly science education research of interest to a wide group of people since 2012. Pensa E-Jurnal : Pendidikan Sains managed by Department of Science, Faculty of Mathematics and Natural Sciences, Universitas ...