JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)
Vol. 7 No. 2 (2024): JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY)

Perancangan Sistem Perekrutan Karyawan Pada CV Surya Buana Berbasis Web

Martono (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2024

Abstract

CV Surya Buana merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang distribusi sembako. Yang mana dalam proses perekrutan karyawannya masih menggunakan jasa pihak ke 3 seperti koran dan iklan untuk menyebarkan lowongannya. Sedangkan untuk proses perekrutan dilakukan secara manual dimana para pelamar harus mengirimkan surat lamaran dan cv melalui surat atau bisa dengan mengantarkan langsung lamarannya ke kantor yang di titipkan melalui satpam untuk kemudian di teruskan ke bagian admin dan manager dan supervisor. Dengan terlibatnya banyak pihak dalam proses perekrutan karyawan ini, dikhawatirkan banyaknya kemugkinan berkas pelamar yang tercecer dan hilang, selain itu dari segi waktu hal ini menyebabkan proses seleksi karyawan menjadi lebih lama karena data dan cv dari para calon karyawan harus dibandingkan satu per satu. Oleh karena hal itu penulis memutuskan untuk membangun sistem perekrutan karyawan pada CV Surya Buana berbasis web. Sistem bisa menyelesaikan permasalahan yang terdapat pada CV Surya Buana. Adapun sistem perekrutan karyawan ada CV Surya Buana berbasis web pada penelitian ini dimodelkan dalam bentuk class diagram dan juga use case diagram. Hasil dari penelitian adalah sistem perekrutan karyawan pada CV Surya Buana berbasis web yang fungsi untuk login, mengelola master data, mengelola pertanyaan, mengelola psikotes, mengelola informasi pelamar, melihat pelamar di terima, melihat pelamar ditolak, mengelola laporan, mengelola info pelamar, mengisi informasi pelamar, membuat akun pelamar, mengisi data personal, melihat data lowongan dan logout.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JVT

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JOURNAL V-TECH (VISION TECHNOLOGY) jurnal ini merupakan jurnal yang dikelola fakultas Teknik dan Ilmu Komputer (FTIK) Universitas Adiwangsa Jambi (UNAJA), jurnal ini mengkaji ilmu dibidang Teknologi Jaringan, Teknik Arsitektur, Robotika, Sistem Informasi dan Teknik Informatika, sebagai wadah dalam ...