Manajemen adalah ilmu dan seni mengatur proses pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber-sumber lainnya secara efektif dan efisien untuk mencapai suatu tujuan. Tugas pokok kepala ruangan adalah mengendalikan kegiatan pelayanan keperawatan diruang rawat yang berada diwilayah tanggung jawabnya. Kepala ruangan mempunyai wewenang. Kinerja adalah penampilan hasil karya personel baik kuantitas maupun kualitas dalam suatu organisasi.Metode penelitian ini adalah menggunakan p endekatan cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua perawat pelaksana di RSU Indah Bagan Batu sebanyak 30 orang. Sampel pada penelitian ini semua perawat pelaksana di RSU Indah Bagan Batu sebanyak 30 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Fungsi Manajemen Kepala Ruangan Perencanaan Di RSU Indah Bagan Batu adalah Baik sebanyak 22 orang (73.3%), Pengorganisasian Dengan Kinerja Perawat adalah Baik sebanyak 21 orang (70.0%), Pengarahan Dengan Kinerja Perawat adalah Baik sebanyak 23 orang (76.7%), Pengawasan Dengan Kinerja Perawat adalah Baik sebanyak 25 orang (83.3%), Kinerja Perawat Di RSU Indah Bagan Batu adalah Baik sebanyak 20 orang (66.7%). Terdapat hubungan Fungsi Manajemen Kepala Ruangan Dengan Kinerja Perawat Di RSU Indah Bagan Batu, sehingga Ha diterima dan Ho ditolak. Peneliti menyarankan kepada manajemen rumah sakit untuk mengadakan sosialisasi tentang Fungsi Manajemen Kepala Ruangan Dengan Kinerja Perawat Di RSU Indah Bagan Batu.
Copyrights © 2024