Kulit buah naga super merah (Hylocereus costaricensis (F.A.C. Weber) Britton Rose) mengandung alkaloid, flavonoid, fenolik, karoten, dan fitoalbumin, yang memiliki kapasitas antioksidan tinggi serta efek antiproliferatif. Penelitian ini bertujuan memformulasikan sedian lotion pelembab berbasis ekstrak kulit buah naga super merah. Sampel diambil secara purposive dan diekstraksi menggunakan metode maserasi dengan menggunakan pelarut etanol 70% kemudian dipekatkan menggunakan rotary evaporator. Konsentrasi ekstrak buah naga super merah yang digunakan yaitu 3%, 5%, dan 7%. Stabilitas sediaan lotion dilakukan selama enam siklus (cycling test). Evaluasi sediaan lotion meliputi uji organoleptik, uji homogenitas, uji pH, uji viskositas, uji iritasi kulit, dan uji kelembaban kulit. Hasil menunjukkan bahwa sediaan lotion stabil selama penyimpanan, dengan konsistensi sediaan lotion berbentuk semi-padat, homogen, pH sediaan lotion 6,03-6,69, viskositas sediaan lotion 900-3459 cP, dan tidak menimbulkan iritasi pada kulit. Berdasarkan uji keseluruhan, ekstrak kulit buah naga super merah dapat diformulasikan menjadi sediaan lotion pelembab yang efektif dan aman digunakan.
Copyrights © 2024