Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing untuk meningkatkan prestasi belajar IPA siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 080 Panyabungan. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kemmis & Mc. Taggart. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus dilaksanakan dalam 1 kali pertemuan. Siklus dalam penelitian memiliki 4 tahap kegiatan, yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik total sampling. Subjek penelitian ini adalah kelas IV B SD Negeri 080 Panyabungan dengan jumlah siswa 32 orang yang terdiri dari 15 orang siswa laki-laki dan 17 orang siswa perempuan, pada pembelajaran IPA tahun ajaran 2023/2024 dengan menggunakan kurikulum Merdeka Belajar. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada hasil belajar siswa yang mencapai KKM pada pembelajaran IPA materi Wujud Benda dan Perubahannya rata-rata ketuntasan pada siklus I sebesar 72,03 (68,75%), dan pada siklus II mengalami peningkatan sebesar 25% sehingga menjadi 85 (93,75%). Indikator keberhasilan dalam penelitian ini adalah adanya peningkatan hasil belajar siswa yang ditandai dengan tercapainya kriteria ketuntasan minimal (KKM) dengan rata-rata ketuntasan sebesar 93% pada pembelajaran IPA materi wujud benda dan perubahannya.
Copyrights © 2024