ARSY : Jurnal Aplikasi Riset kepada Masyarakat
Vol. 5 No. 2 (2024): ARSY : Jurnal Aplikasi Riset kepada Masyarakat

Aplikasi Teknologi Tepat Guna Mesin Pellet Maker Four Roller System untuk Meningkatkan Efisiensi Kinerja Peternak Ikan di Asam Kamba Pasar Baru Kecamatan Bayang Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat

Rahim, Bulkia (Unknown)
Jasman, Jasman (Unknown)
Andriani, Cici (Unknown)
Indrawan, Eko (Unknown)
Primawati, Primawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2024

Abstract

Permasalahan mitra di Asam Kamba Pasar Baru Kecamatan Bayang Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat adalah tidak sesuainya harga pembelian pelet (pakan ikan) oleh peternak ikan dengan pendapatan penjualan ikan. Harga pembelian pelet (pakan  ikan) yang mahal menghambat dari usaha peternak ikan. Permasalahan kedua pelet yan dijual di pasar pakan ikan  kadang kala tidak tersedia secara kontinu. Solusi yang ditawarkan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah mengadakan Mesin Pellet Maker Four Roller System di desa Asam Kamba Pasar Baru Pesisir Selatan Sumatera Barat. Dengan tersedia nya Mesin Pellet Maker Four Roller System maka akan teratasi masalah masarakat dalam usaha Peternak ikan. Masarakat peternak ikan dapat memproduksi ikan secara mandiri dan mengurangi biaya dalam peternak ikan dan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat. Mesin Pellet Maker Four Roller System dirancang dengan khusus untuk dapat memproduksi pakan ikan dengan efektif. Karna dengan menggunakan Sistem empat Roler dapat memproduksi ikan dengan Optimal. Uraian singkat rencana kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah membuka wawasan masyarakat terhadap aplikasi teknologi tepat guna. Aplikasi teknologi tepat guna ini adalah penerapan mesin pembuat pelet ikan. Diharapkan dari kegiatan pengabdian ini masyarakat peternak ikan ini dapat memproduksi  pakan ternak secara mandiri.  Ketersediaan bahan baku untuk pakan ternak ikan ini cukup banyak tersedia disekitar. Mulai dari dedak, ampas tahu,  tepung ikan, jagung  dan sebagainya. Pemanfaatan bahan baku ini memberikan masukan bagi masyarakat sekaligus terbuka alih teknologi tepat guna. Dampak lain juga memberikan lapangan kerja baru dimasyarakat seperti untuk operasional dan perawatan mesin, pengumpul bahan baku, distribusi pakan ternak dan sebagainya. Secara  keseluruahan kegiatan pengabdian masyarakt ini dapat memberikan peningkatan ekonomi masyarakat. Selain menambah wawasan masyarakat rencana kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah melakukan desain Mesin Pellet Maker Four Roller System, membuat mesin pencetak pelet Sistem empat Roler, mendemontrasikan kemasyarakat Asam Kamba Pasar Baru Kecamatan Bayang Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat, melatih masarakat dalam memroduksi pelet dan memberikan langkah-langkah perawatan dari mesin pencetak pelet ikan Sistem empat Roler.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

arsy

Publisher

Subject

Humanities

Description

ARSY : Jurnal Aplikasi Riset kapada Masyarakat is a scientific publication in the field of community service and empowerment by strengthening the fields research in applied science and social ...