Penggunaan teknologi dalam pendidikan semakin berkembang, seiring dengan peningkatan penetrasi perangkat mobile di kalangan siswa. Di SMA Negeri 1 Ampek Angkek, pelatihan penggunaan media pembelajaran interaktif berbasis Android pada mata pelajaran Basis Data bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dan efektivitas pembelajaran. Artikel ini mengkaji pelaksanaan pelatihan tersebut, meliputi metode yang digunakan, hasil yang dicapai, dan dampaknya terhadap kualitas pembelajaran Basis Data. Diharapkan, melalui pelatihan ini, guru dapat mengintegrasikan teknologi berbasis Android dalam pengajaran, sehingga pembelajaran menjadi lebih interaktif dan sesuai dengan kebutuhan siswa di era digital.
Copyrights © 2023