Istismar : Jurnal Kajian dan Penelitian Ekonomi dan Bisnis Islam
Vol. 7 No. 1 (2024): Juni

METAFORA UANG DALAM EKONOMI ISLAM : MEMAHAMI MAKNA SIMBOLIS DAN PENGARUHNYA DALAM SISTEM EKONOMI ISLAM

Syahrul Hidayat, Muhammad (Unknown)
Aswad, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2024

Abstract

Abstrak: Penelitian ini menganalisis metafora uang dalam konteks ekonomi Islam melalui tinjauan literatur. Pendekatan interdisipliner digunakan untuk memahami makna simbolis dan pengaruhnya dalam sistem ekonomi berbasis prinsip syariah. Melalui pemahaman makna simbolis uang, penelitian ini menyoroti peran metafora tersebut dalam membentuk perilaku dan dinamika ekonomi masyarakat Muslim. Hasil analisis literatur menunjukkan bahwa metafora uang dalam ekonomi Islam memiliki peran penting dalam membentuk persepsi dan perilaku ekonomi individu dan masyarakat. Uang tidak hanya sebagai alat tukar atau penanda nilai, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai spiritual dan etis dalam ekonomi Islam. Metafora ini mendorong penggunaan uang yang bertanggung jawab, transparan, adil, dan berlandaskan prinsip syariah. Penelitian ini memberikan wawasan baru tentang peran simbolis uang dalam ekonomi Islam, yang dapat digunakan sebagai dasar untuk pengembangan kebijakan ekonomi yang sesuai dengan nilai-nilai Islam. Implikasinya adalah peningkatan kesadaran masyarakat Muslim tentang pentingnya menerapkan nilai-nilai Islam dalam konteks ekonomi, serta kontribusi positif dalam membangun sistem ekonomi yang inklusif, adil, dan berkelanjutan berdasarkan prinsip-prinsip syariah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

istismar

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Istismar merupakan Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam yang menerima naskah asli di bidang Ekonomi Islam, termasuk laporan penelitian, penerapan teori, studi kritis, dan tinjauan literatur. Penyebaran Ekonomi Islam meliputi : Keuangan Syariah dan Pasar Modal, Perbankan Syariah, Manajemen Bisnis Islam, ...