Gigi keropos adalah masalah kesehatan pada gigi yang umum dialami oleh sebagian besar orang. Gigi keropos terjadi ketika enamel gigi terkikis, padahal enamel gigi bahkan lebih kuat daripada tulang. Gigi keropos terjadi akibat terkikisnya enamel di gigi yang disebabkan oleh zat asam. Selain itu, seorang dengan kondisi medis tertentu, seperti mulut kering, penyakit asam lambung, atau orang yang mengonsumsi obat-obatan antihistamin juga berisiko untuk mengalami gigi keropos. Untuk mengatasi masalah gigi keropos, bisa dilakukan dengan mencegah dan menghilangkan gigi keropos. Pencegahan gigi keropos adalah mengurangi jumlah bakteri kariogenik, dan menciptakan keadaan yang kondusif untuk proses remineralisasi. Menghilangkan gigi keropos yang paling umum dilakukan adalah dengan melakukan restorasi atau penambalan. Adapun tujuan kegiatan ini adalah untuk mengedukasi masyarakat terutama tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut dengan metode ceramah, memberikan edukasi masalah gigi dan mulut, terutama gigi keropos, dan memberikan penanganan masalah gigi keropos pada lansia. Pengabdian masyarakat ini dilaksanakan pada bulan Mei 2024 di Kelurahan Masale, Kecamatan Panakukang Makassar mulai dari penjajakan, perizinan, dan pelaksanaan penyuluhan, edukasi dan penanganan masalah gigi keropos. Kegiatan yang diberikan meliputi penyuluhan tentang gigi keropos, dan penanganan masalah gigi dan mulut termasuk pemeriksaan gigi dan scaling gigi.
Copyrights © 2024