Jurnal Iso
Vol. 4 No. 2 (2024): December

Analisis Implementasi Konsep Creating Shared Value dalam Komunikasi CSR PT. Bank Rakyat Indonesia

Muhammad Luthfi Afdhal (Unknown)
Iman Mukhroman (Unknown)
Ikhsan Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi konsep Creating Shared Value (CSV) dalam upaya komunikasi CSR oleh PT Bank Rakyat Indonesia dalam Program TJSL BRI Peduli. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan lebih berfokus pada pemahaman terhadap proses dan dampak yang dihasilkan dari implementasi CSR). Subjek dalam penelitian ini adalah individu-individu yang memenuhi kriteria tersebut. Mereka adalah individu-individu yang terlibat dalam program "Wirausaha Muda BRIliant" PT. Bank Rakyat Indonesia, khususnya dari bagian Public Relations yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan program ini. Dalam penelitian ini, peneliti memilih untuk menggunakan metode pengumpulan data berupa wawancara mendalam (intensive/depth interview). Selain menggunakan wawancara mendalam, peneliti juga menggunakan teknik observasi dalam penelitian ini. Temuan Menunjukkan bahwa PT. Bank Rakyat Indonesia Secara Aktif Mendorong Perluasan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Seluruh Indonesia. Hal ini dicapai, sebagian, melalui program wirausaha muda berprestasi (PMB), salah satu dari berbagai inisiatif yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelaku usaha. Implementasi CSV dalam CSR pada program TJSL BRI Peduli telah menerapkan konsep keberlanjutan pada setiap usaha UMKM. Hal ini menyebabkan UMKM yang mengikuti kegiatan tersebut dapat merasakan dampak peningkatan usahanya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

iso

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Social Sciences

Description

JURNAL ISO publishes scientific papers on the research and scientific studies in the scope of humanities and social studies, such as anthropology, studies, business, communication studies, corporate governance, criminology, the study of cross-cultural, demographic, economic studies of development, ...