Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran media sosial dalam meningkatkan brand awareness Kafe Cangopi, yang terletak di Summarecon Digital Center, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang. Dalam era digital, media sosial telah menjadi alat pemasaran yang efektif untuk membangun citra merek dan memperkenalkan produk kepada konsumen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan penyebaran kuesioner kepada responden yang terdiri dari pelanggan yang telah maupun belum mengunjungi Kafe Cangopi. Data dikumpulkan pada 13 Desember 2024 dan dianalisis untuk mengevaluasi sejauh mana media sosial memengaruhi brand awareness kafe. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konten promosi atau diskon menjadi daya tarik utama bagi audiens, diikuti oleh foto dan video produk yang menarik perhatian pelanggan. Media sosial Kafe Cangopi terbukti memiliki pengaruh yang signifikan terhadap brand awareness dan membantu konsumen mengenal lebih jauh tentang produk serta merek kafe. Penelitian ini juga menemukan bahwa peningkatan kreativitas dalam pembuatan konten dan pengoptimalan promosi melalui platform TikTok menjadi saran utama dari responden.
Copyrights © 2025