Physiotherapy Health Science (PhysioHS)
Vol. 7 No. 2 (2024): Physiotherapy & Health Science (PhysioHS) - December 2024

Perbedaan Pengaruh Dual-Task Training dengan Permainan Tradisional Engklek Terhadap Keseimbangan Dinamis Anak Flat Foot Usia Sekolah di SDN Jatimekar II

Hairan Nisa (Unknown)
Nasirudin, Yusuf (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Latar Belakang: Anak usia sekolah ditandai dengan gerak dan aktivitas motorik yang lincah sehingga dibutuhkan keterampilan motorik. Salah satu aspek keterampilan motorik adalah keseimbangan dinamis. Dampak flat foot pada anak yaitu anak dapat memiliki keseimbangan yang buruk, anak lebih cenderung mudah terjatuh saat berjalan maupun berlari. Hambatan berjalan pada anak di masa pertumbuhan dan perkembangan akan berdampak pada penurunan produktivitas anak. Tujuan: untuk mengetahui perbedaan pengaruh dual-task training dan permainan tradisional engklek terhadap keseimbangan dinamis pada anak flat foot. Metode: penelitian ini menggunakan metode quasi-eksperimental dengan pendekatan two group pre-posttest design. Total 30 orang sampel yang telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi, 15 orang pada kelompok I intervensi dual-task training dan 15 orang orang pada kelompok II intervensi permainan tradisional engklek. Alat ukur yang digunakan Pediatric Balance Scale untuk mengukur keseimbangan dinamis pada anak. Intervensi dilakukan 3 kali seminggu selama 4 minggu. Hasil: analisis paired sample t-test sebelum dan sesudah pada kelompok dual-task training dan kelompok permainan tradisional engklek didapatkan nilai p adalah 0,001 (p<0,05). Hasil independent sample t-test rerata sebelum dan sesudah pada kelompok didapatkan p value 0,029 (p<0,05). Kesimpulan: Terdapat pengaruh latihan dual-task training dan latihan permainan tradisional engklek terhadap keseimbangan dinamis. Terdapat perbedaan pengaruh antara latihan dual-task training dan latihan permainan tradisional engklek dalam meningkatkan keseimbangan dinamis.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

physiohs

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health

Description

PhysioHS is a scientific publication and communication for widespread research and criticism topics in physiotherapy and health science. PhysioHS was published by the Department of the Physiotherapy University of Muhammadiyah Malang with frequency twice yearly in June and December. Information on ...