Penelitian ini mengevaluasi strategi konten dua online travel agent terkemuka di Indonesia, yaitu @traveloka.id dan @tiketcom di Instagram. Pemerintah republik Indonesia mencabut Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) pada Desember 2022, menandai langkah penting dalam mengendalikan pandemi Covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan strategi konten keduanya. @traveloka.id fokus pada branded content, yaitu menekankan nilai merek seperti "Life, Your Way". Sementara itu, @tiketcom lebih aktif dalam konten promosi, terutama selama kampanye "Online Tiket Week." Meskipun keduanya menggunakan influencer, @traveloka.id lebih memilih kolaborasi yang terencana dan memberikan nuansa softselling, sedangkan @tiketcom cenderung hardselling. Penelitian ini memberikan wawasan penting bagi pemasar dan pelaku industri pariwisata untuk memahami pendekatan yang efektif dalam berinteraksi dengan audiens melalui platform media sosial. 
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023