NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 11, No 9 (2024): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DALAM MEMBENTUK GENERASI MUDA YANG BERWAWASAN GLOBAL

Julieta Bagio, Zakiya (Unknown)
Hudi, Ilham (Unknown)
Isnaini, Ulfatul (Unknown)
Permata Octavia, Bella (Unknown)
Hadeya Shabrina, Putri (Unknown)
Akhmal, M (Unknown)
Rifki Ramadhan, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2024

Abstract

Dalam era globalisasi yang semakin kompleks, kemampuan generasi muda untuk berinteraksi dan beradaptasi dengan berbagai budaya dan sistem nilai sangatlah penting. Pendidikan kewarganegaraan berperan penting untuk menanamkan nilai-nilai demokrasi, toleransi, dan kesadaran global. Jurnal ini meneliti pentingnya pendidikan kewarganegaraan dalam meningkatkan kesadaran kalangan muda agar berwawasan luas atau global. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dengan mengamati dan mencari data dari sumber-sumber terpercaya dalam pengumpulan data dan informasinya. Hasil penelitian ini adalah mengetahui peran pendidikan kewarganegaraan dalam membentuk generasi muda yang berwawasan global serta tantangan dan saran apa saja dalam implementasinya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...