Proses pembelajaran memerlukan sebuah keterampilan belajar dan berinovasi. Keterampilantersebut berfokus pada kemampuan siswa untuk berpikir kritis, berkomunikasi, dan kolaborasidalam pemecahan masalah, serta kreatif dan berinovasi. Penggunaan atau penerapan TIK menjadipenting untuk diadopsi guna mencapai hal tersebut. Terlebih lagi siswa sekolah saat ini terlahirsebagai generasi Z yang hidup di dunia serba digital. Peran TIK (Microsoft PowerPoint) dalammeningkatkan kreativitas belajar siswa. Penelitian ini akan berfokus pada kreativitas siswa dalammenjadikan TIK sebagai sumber belajar salah satunya adalah sumber belajar agama Hindu.Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif quasi eksperimen. Teknik analisis datamengunakan Uji N-Gain atau Normalized gain. Menghitung dengan N-Gain yaitu selisih antaranilai Pre Test dan Post Test, agar diketahui efetivitas penerapan suatu metode pebelajaran agamaHindu berbasi TIK. Hasil penelitian penerapan TIK (Microsoft PowerPoint) dapat meningkatkankreativitas belajar siswa pada mata pelajaran Agama Hindu. Peningkatan kreativitas siswa dapatdilihat pada nilai rata-rata N-Gain tes kreativitas. Perolehan N-Gain Score pada kelas kontrol yaitu0,34 dimana termasuk dalam kategori sedang dengan tingkat presentase tidak efektif yaitu 34%.Selanjutnya, perolehan N-Gain Score pada kelas eksperimen adalah 0,56 (0.3 ≤ G < 0.7) dantermasuk dalam kriteria sedang. Sedangkan presentase N-Gain Score ada pada rentang presentase56 – 75 yakni masuk dalam kriteria cukup efektif.
Copyrights © 2024