Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dasar dan karakter Islami anak-anak Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang belajar di TPA Prima Kampung Baru, PCIM Malaysia. Program ini menggunakan pendekatan pendampingan terstruktur dengan metode Jibril dan diskusi interaktif untuk mengajarkan keterampilan membaca dan menulis huruf Arab serta menanamkan nilai-nilai Islami. Hasil pengabdian menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan literasi, terutama dalam membaca dan menulis huruf Arab, serta pemahaman peserta terhadap nilai-nilai Islami. Partisipasi aktif peserta dan pelibatan orang tua turut mendukung keberhasilan program, sementara penggunaan media pembelajaran modern meningkatkan minat dan motivasi peserta. Program ini memberikan kontribusi nyata dalam membangun komunitas pendidikan Islami yang inklusif dan mendukung di lingkungan anak-anak PMI. Rekomendasi diberikan untuk keberlanjutan program dengan dukungan sumber daya yang lebih memadai.
Copyrights © 2024