Artikel ini akan membahas tentang masalah kejenuhan yang dihadapi oleh hamba-hamba Tuhan yang melayani di gereja. Kejenuhan tidak boleh dianggap enteng oleh hamba-hamba Tuhan karena kejenuhan dapat membawa akibat yang fatal bagi hamba Tuhan dan pelayanannya dalam gereja. Kejenuhan akan mengurangi produktifitas pelayanan hamba-hamba Tuhan. Dalam artikel ini akan diuraikan tentang dampak-dampak negatif dari kejenuhan yang muncul dalam diri seseorang yang perlu diwaspadai oleh hamba-hamba Tuhan. Selain dari pada itu, dalam artikel ini juga dipaparkan kiat-kiat yang dimiliki oleh Yesus sehingga Ia dapat mencegah kejenuhan dalam pelayanan. Tatkala hamba-hamba Tuhan menjalankan kiat-kiat yang dilakukan oleh Yesus maka mereka akan dapat terhindar dari masalah kejenuhan. Dengan demikian maka pelayanan hamba-hamba Tuhan tidak terganggu oleh kejenuhan.
Copyrights © 2024