Al Kafaah : Journal of arabic Language and Linguistics Education
Vol 3 No 1 Desember 2024

Al-Tadākhul al-Naḥwī li-Lughah al-Madriyyah fī Muḥādathah al-Lughah al-‘Arabiyyah ladā Ṭullāb Ṣaff al-Nashāṭāt al-Iḍāfiyyah: Interferensi Sintaksis Bahasa Madura terhadap Percakapan Bahasa Arab Siswa Kelas Ekstrakurikuler

Mar’ah, Kiswatul (Unknown)
Wahyuni, Sri (Unknown)
Musayyidi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: Bentuk-bentuk Interferensi Sintaksis Bahasa Madura pada Percakapan Bahasa Arab Siswa Kelas Ekstrakurikuler MI Jauharul Ulum Batuputih Sumenep Madura dan Penyebab Terjadinya Interferensi Sintaksis Bahasa Madura pada Percakapan Bahasa Arab Siswa Kelas Ekstrakurikuler MI Jauharul Ulum Batuputih. Untuk menjawab permasalahan tersebut, penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah: Observasi, Wawancara, Rekaman Audio, dan Dokumentasi. Sedangkan metode analisis data ini menggunakan metode reduksi data, penyajian data dan penarikan simpulan dari hasil pengumpulan data. Hasil analisis menggambarkan bahwa interferensi sintaksis bahasa Madura terjadi karena siswa MI Jauharul Ulum sudah terbiasa menggunakan bahasa lain, sehingga ketika berkomunikasi dengan bahasa Arab pada saat kegiatan ekstrakurikuler akan berpengaruh dan akan banyak ditemukan kesalahan dalam berkomunikasi menggunakan bahasa Arab. Kata Kunci: Interferensi Sintaksis, Bahasa Madura, Bahasa Arab

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kafaah

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Al-Kafaah : Journal of Arabic and Linguistics Education is a journal published by the Arabic Language Education Study Program of STAI Nurul Huda Kapongan Situbondo twice a year in June and December. This journal focuses on issues of Arabic language learning in Islamic schools, madrasas, and/or ...