JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI
Vol 10, No 2 (2024): Jurnal Teknologi Informasi

Rancang Bangun Aplikasi Kecerdasan Buatan Hafalan Al-Qur'an Berbasis Mobile Di SDIT Buahati Islamic School 3

Primanita Fahmi, Azizna (Unknown)
Sari, Ramadhani Ulan (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Buahati Islamic School 3 sebagai lembaga pendidikan Islam yang menerapkan pembelajaran menghafal Al-Qur’an kepada siswa-siswinya. Masalah yang terjadi pada proses yang berjalan secara manual membuat pihak sekolah membutuhkan tambahan biaya untuk mencetak buku rapor tahfiz setiap tahunnya, kesulitan menganalisis perkembangan kemajuan hafalan qur’an. pemanfaatan teknologi, terutama kecerdasan buatan (AI), dinilai mampu memecahkan masalah salah satunya dengan merancang aplikasi Kecerdasan Buatan Hafalan Al-Qur’an. Penelitian “Rancang Bangun Aplikasi Kecerdasan Buatan Hafalan Al-Qur’an Berbasis Mobile di SDIT Buahati Islamic school 3” mengunakan metode RAD. Rapid Application Development (RAD) adalah model proses pengembangan perangkat lunak sekuensial linier yang menekankan siklus perkembangan yang pendek. Aplikasi ini akan sangat berguna bagi Guru, Orang tua, dan Siswa. Dengan membuat aplikasi Kecerdasan buatan hafalan Al-qur’an, maka akan meningkatkan efisiensi dalam proses pembelajaran serta mendukung upaya Go Green. Kata Kunci : Kecerdasan Buatan, Hafalan Al-Qur’an, Go Green, Rapid Application Development (RAD), Mobile

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

TI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

The Information Technology Journal (JTI) is intended as a media for scientific studies on the results of research, thinking and analytical-critical studies regarding research in Systems Engineering, Informatics / Information Technology, Information Management and Information Systems. As part of the ...