Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana penerapan kurikulum merdeka belajar dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, serta apa tantangan yang dihadapi dari penerapan kurikulum merdeka belajar ini pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dalam menyonsong era society 5.0. Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa perkembangan zaman pada era society 5.0. banyak membawa perubahan dalam dunia pendidikan, sehingga di dalam proses pembelajaran membutuhkan sebuah inovasi agar keterlibatan peserta didik dalam proses pembelajaran mengalami peningkatan. Jenis peneltian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif . Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan kurikulum merdeka pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam sudah berjalan dengan lancar dan baik hal itu dintunjukkan dengan pembelajaran yang aktif dengan penggunaan metode, serta model pembelajaran yang inovatif yang sesuai dengan perkembangan era pendidikan sekarang serta juga menggunakan teknologi digital dalam menunjang proses pembelajarannya. Namun terdapat beberapa hambatan utama dalam penerapan kurikulum merdeka ini, kurangnya fasilitas serta keterbatasan keterampilan teknologi dikalangan guru dan kesulitan dalam memahami dan menangani kemampuan peserta didik.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024