Ekomen
Vol 24, No 2 (2024)

Pengaruh Pengembangan Sumber Daya Manusia terhadap Kinerja Guru pada Sekolah SD Al – Khairaat Towu Kabupaten Poso

Paputungan, Nurlaila (Unknown)
Lamandasa, Serlia R. (Unknown)
Garatu, Timotius (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Nov 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengembangan sumber daya manusia terhadap perkembangan kinerja guru di SD Al – Khairaat Towu Kabupaten Poso. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah metode survei lapangan yang menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Populasi utama dan sampel pada penelitian ini adalah seluruh guru yang berjumlah 7 orang. Teknik analisis data meliputi pengumpulan data, reduksi, penyajian data dan verifikasi hasil. Hasil penelitian dalam program pengembangan sumber daya manusia pada sekolah SD Al-Khairaat Towu yaitu dengan mengikuti beberapa pelatihan seperti kegiatan workshop, public speaking dan penggunaan tengnologi (Aplikasi Pendidikan) untuk pembelajaran yang dilaksanakan dilembaga pendidikan dan pelatihan guna untuk meningkatkan kualitas kinerja guru. Berikutnya terkait dengan kinerja guru pada sekolah ini yaitu tenaga pendidik (Guru) sudah menguasai kompetensi diantaranya kompetensi pedagogic, kepribadian, sosial dan professional. Meskipun beberapa guru disekolah ini belum tersertifikasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

EkoMen

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ekomen (Ekomen) dikelola oleh Fakultas Ekonomi Universitas Sintuwu Maroso, terbit dua kali dalam setahun pada bulan Januari dan September. Pada setiap terbitan, setiap artikel yang diterima Ekomen akan ditinjau terlebih dahulu baik oleh editor internal maupun eksternal. Selanjutnya ...