Penyakit Katarak adalah suatu kondisi dimana lensa mata menjadi agak sedikit kabur/keruh, sehingga dapat mengganggu penglihatan. Dalam keadaan yang normal, lensa mata yang memungkinkan cahaya dapat masuk dengan cukup baik ke mata dan memfokuskan cahaya pada retina, sehingga dapat menghasilkan gambar yang lebih tajam. Akan tetapi jika terjadi katarak, cahaya akan sulit menembus lensa mata yang membuat penglihatan menjadi kabur atau berbayang. Deep Learning adalah salah satu metode dalam kecerdasan buatan yang menggunakan arsitektur jaringan neural untuk men pola dalam data kompleks, seperti gambar, suara, dan teks. Lalu sehubungan dengan judul kami, dimana “ANALISIS KLASIFIKASI PENYAKIT KATARAK MENGGUNAKAN DEEP LEARNING”, kenapa kami mencoba mengklasifikasi penyakit katarak menggunakan deep learning ? karena dengan menggunakan deep learning kami akan dapat lebih mudah mengenali pola-pola kompleks yang sulit diidentifikasi secara manual.
Copyrights © 2024